OpenStreetMap adalah database besar yang dapat digunakan siapa saja untuk membuat berbagai peta yang sesuai dengan kebutuhannya masing-masing. OSM dibuat oleh orang-orang seperti Anda dan juga bebas digunakan dengan lisensi terbuka.*
weeklyOSM setiap minggunya mengabarkan komunitas mengenai berita terbaru di dunia OpenStreetMap. weeklyOSM dapat dibaca oleh semua kalangan, mulai dari tingkat ahli sampai anggota baru. Konten kami disusun oleh para pemeta dan pegiat OpenStreetMap. Anda juga dapat ikut berkontribusi menambahkan konten baru dalam bahasa apapun.
Karena beban kerja kami yang sangat besar (52 edisi per tahun, tanpa libur), usulan pembukaan cabang bahasa baru hanya dapat disetujui jika ada tiga kontributor tetap yang berkomitmen untuk terus menulis konten setiap minggunya.
Ide weeklyOSM berawal dari usaha pengumpulan berita-berita mengenai OpenStreetMap yang relevan dari seluruh dunia. Berita yang terkumpul lalu diproses, dan diterjemahkan ke sebanyak mungkin bahasa. Harapannya, usaha ini dapat membantu mengabarkan komunitas – komunitas OpenStreetMap di seluruh dunia, seluas mungkin, tanpa terhalang hambatan bahasa.
Redaksi weeklyOSM bersifat independen dari afiliasi organisasi dan perusahaan manapun (termasuk OpenStreetMap Foundation, Humanitarian OpenStreetMap Team, FOSSGIS, dan lain-lain). Meskipun demikian, kami akan bersenang hati jika edisi terbaru weeklyOSM (dalam bahasa apapun) bisa ditampilkan pada halaman depan Wiki, dengan posisi yang setara dengan kolom “Use OpenStreetMap”, “Contribute free map data” dan “Software Development” . Kami juga ingin menekankan bahwa tim redaksi weeklyOSM tidak tunduk terhadap pengawasan OpenStreetMap Foundation.